Sunday, April 6, 2014

Resep Tempe Mendoan Dan Sambal Purwokerto

Resep Tempe Mendoan Dan Sambal Purwokerto - Untuk anda yang tinggal di daerah banyumas, seperti purwokerto, Patikraja, purbalingga, wangon dan sekitarnya pasti anda tidak asing lagi dengan rasa enaknya mendoan. bagaimana tidak, karena selain Getuk Sokaraja, Keripik Tempe Purwokerto dan Sale Pisang, Tempe Mendoan adalah salah satu makanan khas banyumas yang sering kita jumpai di daerah-daerah tersebut. seperti di purwokerto daerah sawangan adalah salah satu pusat oleh-oleh khas banyumas yang terkenal dengan Keripik Tempe dan Tempe Mendoannya. 

Jika anda melintas didaerah Sawangan Purwokerto Banyumas yang terletak sangat dekat dengan alun-alun Purwokerto. pasti hidung anda akan dimanjakan dengan aroma gurihnya Keripik Tempe dan  Tempe Mendoan Khas Purwokerto yang enak. banyak wisatawan luar negeri dan domestik yang selalu singgah atau mampir untuk membeli oleh-oleh khas Banyumas dan berburu nikmatnya Tempe Mendoan ditoko-toko pusat oleh-oleh khas Banyumas tersebut. selalu menyajikan Tempe Mendoan yang selalu fress dan hangat sehingga menciptakan cita rasa Tempe Mendoan yang sangat enak dan gurih hingga membuat para wisatawan ketagihan.

Saya sebagai warga asli Banyumas juga tidak ada bosan-bosannya menyantap makanan, gorengan, atau cemilan yang satu ini. mungkin rasanya yang enak dimakan saat bersantai dan cocok sekali untuk teman saat anda menikmati hangatnya kopi atau teh manis. tempe mendoan biasa dinikmati dengan sambal kecap atau dengan pedasnya cabe rawit ijo kecil. kalau kata orang banyumasnya *nyigit*, kalau yang tidak tahu arti nyigit boleh buka artinya di kamus bahasa Banyumas hehehheehe.

Ciri khas Tempe Mendoan Asli Purwokerto Banyumas adalah menggunakan tempe yang khusus untuk tempe mendoan. tempe yang terbuat dari kedelai yang dibungkus dengan daun jati atau daun pisang. setiap satu bungkus berisi dua atau tiga buah tempe yang bentuk tempenya tipis dan ukurannya sudah pas dibuat untuk satu buah Tempe Mendoan. jika di daerah anda tidak ada tempe yang khusus untuk membuat Tempe Mendoan, anda bisa menggunakan tempe biasa yang di iris tipis ( tapi jangan terlalu tipis sekali ) dan jangan sampai ketebalan.

Mengapa dalam mengiris tempe untuk membuat tempe mendoan jangan sampai ketebalan bertujuan agar tempe matang saat digoreng. alasan lainnya adalah karena dalam menggoreng tempe mendoan itu sangat sebentar, mungkin hanya tiga atau lima menit saja. sehingga jika anda terlalu tebal mengiris tempenya takut tempe belum matang dan nanti hasilnya akan kurang enak.

Berkembangnya Tempe Mendoan Khas Purwokerto yang digoreng mendo, kini mendoan pun hadir dengan berbagai versian. yaitu Tempe Mendoan dapat di goreng lebih lama lagi sehingga Crispy dan lebih renyah. Tempe Mendoan seperti ini terkenal dengan nama Tempe Mendoan Crispy atau Tempe Goreng Tepung Renyah.

Sekarang tinggal anda yang menentukan, Mendoan yang anda buat akan digoreng sebentar seperti pada Resep Tempe Mendoan Purwokerto versi Klasik atau Originalanya. atau bisa juga digoreng crispy dengan tempe yang lebih renyah dan gurih. nah. untuk mengetahui Bahan-bahan dan Cara Membuat Tempe Mendoan berserta sambal kecap nya , silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini .

Resep Tempe Mendoan Dan Sambal Purwokerto

Resep Tempe Mendoan Dan Sambal Purwokerto

Bahan-bahan tempe mendoan :

  • Tempe mendoan 10 buah atau tempe biasa ( diiris tipis melebar )
  • Tepung terigu 250 gram
  • 400 air
  • Daun bawang 2 batang ( diiris halus )
  • Minyak untuk menggoreng

Bumbu halus mendoan :

  • Bawang putih 2 siung
  • Bumbu penyedap dan garam secukupnya
  • Ketumbar 3/4 sendok teh
  • Kencur 1cm

Bahan Sambal Kecap Pedas Mendoan :

  • Kecap manis 5 sendok makan
  • Bawang putih 1 siung ( dihaluskan )
  • Cabai rawit merah 4 buah ( cabai dihaluskan atau dipotong kecil-kecil )
  • Sedikit garam 

Cara Membuat Tempe Mendoan :

  1. Pertama campur menjadi satu semua bahan , tepung terigu , bumbu halus , daun bawang , air , garam dan bumbu penyedap .
  2. Kemudian aduk adonan hingga rata , celupkan tempe satu per satu ke dalam adonan .
  3. Terakhir goreng tempe dalam minyak goreng yang panas , celupin sebentar saja jangan terlalu lama .
  4. angkat dan tempatkan di piring saji .

Cara Membuat Sambal Mendoan :

  1. Campurkan semua bahan menjadi satu , aduk-aduk hingga rata . 
  2. Lalu hidangkan bersama tempe mendoan yang hangat 

Dalam pembuatan bumbu tempe mendoan, boleh ditambahkan dengan sedikit kemiri agar lebih harum dan enak. selain itu boleh juga ditambahkan satu sendok tepung beras atau tepung tapioka kedalam adonan untuk menciptakan sensasi kriuk nya. oh ia, yang perlu anda ingat dalam pembuatan tempe mendoan adalah dalam membuat adonan jangan sampai terlalu banyak air atau encer. karena menyebabkan terigu menjadi tidak menempel kedalam tempe. karena salah satu ciri tempe mendoan adalah tempe yang digoreng setengah matang bersama terigu yang sedikit tebal.

Tentunya Tempe Mendoan berbeda dengan Tempe Goreng yang biasa dijual ditukang-tukang gorengan lainnya. karena biasanya di abang tukang gorengan menggunakan adonan yang encer dan dalam menggoreng tempenya pun sangat kering. oh ia, karena tempe mendoan digoreng hanya sebentar tentunya kandungan minyak yang terserap dalam tempe mendoan pun lumayan banyak. untuk mengurangi kandungan minyak tersebut anda dapat menggunakan tissu makan dipiring saji agar minyak sedikit terserap tissu.

Memilih tempe untuk membuat tempe mendoan pun harus benar-benar diperhatikan. anda harus memilih tempe yang masih segar dan tidak berbau. karena aroma bau dari tempe yang tidak enak akan benar-benar tercium saat memakan Tempe Mendoan. hal ini akan mengurangi cita rasa sang Tempe Mendoan yang harus nya enak dan gurih tapi anda terganggu akan aroma tidak sedapnya. selain enak, ternyata Tempe Mendoan mengandung protein dan karbohidrat loh, jadi sangat baik dikonsumsi sebagai teman nasi atau sebagai camilan.

Nah untuk anda yang sedang jauh disana yang lagi kangen dengan rasanya Tempe Mendoan dan benar-benar ingin menikmati enak nya Tempe Mendoan. anda tidak harus ke kota Purwokerto Banyumas kok karena anda dapat membuatnya sendiri dirumah. mungkin dengan mencoba Resep Tempe Mendoan Dan Sambal Purwokerto ini dapat membantu mengurangi kangen anda terhadap Tempe Mendoan. buka juga informasi cemilan sehat Resep Yogurt Rasa Mangga Enak yang sangat baik untuk tubuh anda. terimakasih sudah membuka harianresep.blogspot.com, semoga bermanfaat :)

0 comments:

Post a Comment